Rabu, 16 Oktober 2013

G-Dragon Mengikuti Jejak Penggemarnya

Diposting oleh Vivi Mardhotila di 02.53


G-Dragon Mengikuti Jejak Penggemarnya Gadis

G-Dragon (GD) memang dikenal sebagai artis yang gemar membeli barang-barang mewah. Tapi, dia juga dikenal sebagai salah artis paling dermawan di Korea. Tidak lain karena berbagai kegiatan sosial yang dia lakukan, baik secara terbuka maupun sebaliknya. Kali ini, pelantun lagu Crayon tersebut kembali menunjukkan kemurahan hatinya tepat di hari ulang tahunnya. 
Tanggal 18 Agustus 2013 lalu, rapper sekaligus leader grup BigBang ini merayakan ulang tahun ke-25 (26 tahun usia Korea). Para VIP (sebutan untuk penggemar BigBang) pun merayakannya dengan berbagai ucapan dan harapan melalui Twitter. Di samping itu, beberapa VIP yang tergabung dalam sebuah fan base GD menyumbangkan sejumlah uang atas nama G-Dragon sebesar 8.180.000 Won atau sekitar Rp76 juta. Uang tersebut diberikan kepada Seungil Hope Foundation, rumah sakit dan rehabilitasi untuk penderita Lou Gehrig. Lou Gehrig adalah penyakit yang menyerang otak dan mengganggu pergerakan otot tubuh.

Melihat kegiatan sosial yang dilakukan oleh penggemarnya tersebut, penggemar Jay Z ini pun tersentuh. “Luar biasa! Bagaimana seorang penyanyi berperilaku didasarkan pada apa yang dilakukan oleh penggemarnya. Bangga sekali dan patut dicontoh,” ungkapnya menanggapi donasi yang diberikan oleh penggemarnya. Di hari yang sama, YG Entertainment melaporkan bahwa penggemar sushi ini menyumbangkan uang sebesar 81.800.000 Won atau sekitar Rp760 juta. Angka yang melambangkan tanggal lahirnya. Putriyantini – Foto: Dok. Instagram @xxxibgdrgn

0 komentar:

Posting Komentar

 

empi ♥ Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea