Ketika tidur, kita sering bermimpi. Mimpinya bisa macam-macam. Mulai dari yang real alias mirip sama kenyataan sampai yang absurd banget. Saking misteriusnya, ternyata banyak lho, fakta menarik seputar mimpi. Yuk, kita ungkap sama-sama.
Muthia – Foto: Dok. FeminaGroup
- Kita lupa 90% dari mimpi. Ketika kita terbangun, selama lima menit pertama kita bakal lupa setengah dari mimpi kita. Lalu, 10 menit berikutnya, kita sudah lupa sekitar 90% dari mimpi kita.
- Menurut studi Jennie Parker, psikolog dari University of the West of England, cewek lebih sering mengalami mimpi buruk dibandingkan para cowok.
- Nggak semua mimpi kita berwarna. Sekitar 12% orang di seluruh dunia pernah mengalami mimpi yang nggak berwarna alias hitam putih saja.
- Ternyata, cowok lebih sering bermimpi tentang sosok cowok dibanding cewek. Sementara, cewek memimpikan sosok keduanya. Jadi, jangan marah ya, kalau pacar lebih sering mimpiin sobat cowoknya dibanding kita. hehehe...
- Ketika tidur, kita biasanya mengalami sekitar 3 sampai 7 mimpi. Dan dalam semalam, sekitar 2 sampai 3 jam waktu tidur kita dihabiskan untuk bermimpi.
Muthia – Foto: Dok. FeminaGroup
0 komentar:
Posting Komentar